Lompat ke isi utama
BERITA

TINGKATKAN KINERJA ORGANISASI, KAPOLRES PATI LANTIK SEJUMLAH KAPOLSEK

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Pati AKBP Arie Prasetya Syafaat, SIK memimpin pelantikan dan serah terima jabatan Kapolsek di wilayah hukum Polres Pati.

 

Pelantikan berlangsung dalam upacara pengambilan sumpah dan serah terima jabatan, di Gedung Mantab Brata,.

 

Adapun pejabat yang dilantik, yaitu Kapolsek Kayen AKP Sayadi yang menggantikan AKP Tejo Pramono, SH.

 

Kapolsek Tayu Iptu Lilik Supardi, SH menggantikan AKP Sayadi; dan Kapolsek Batangan Iptu Sukarno, SH; MH menggantikan Iptu Lilik Supardi, SH.

 

BERITA

PPKM Diterapkan, Polres Pati Sidak Pasar dan Mal

Kepolisian Resor Pati menggelar sosialisasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di sejumlah pasar rakyat dan mal di Kabupaten Pati, Jawa Tengah.

Kapolres Pati, AKBP Arie Prasetya Syafaat mengatakan, sosialisasi dan inspeksi mendadak (Sidak) bersama Kodim 0718/Pati dan Satpol PP. Sidak ini untuk mengetahui tingkat kepatuhan masyarakat setelah Bupati Pati mengeluarkan Surat Edaran (SE) nomor 443.1/037 tentang PPKM.

“Kita Sosialisasi 3M dan pemberlakuan jam operasional yang sudah ditentukan sesuai SE Pak Bupati,” ujarnya selepas sosialisasi di ADA Swalayan.

BERITA

Kapolres Pati AKBP Arie Prasetya Syafa’at, S.I.K. Kunjungi Warga Korban Banjir Di Desa Mintobasuki

Beberapa hari terakhir curah hujan di Kab. Pati relatif tinggi, hal ini mengakibatkan beberapa wilayah di Kab. Pati mengalami musibah banjir akibat luapan sungai maupun tanggul jebol sehingga air masuk ke kawasn pemukiman warga.

Menyikapi hal tersebut, Kapolres Pati AKBP Arie Prasetya Syafa’at, S.I.K. beserta jajarannya menyambangi masyarakat Ds. Mintobasuki, Kec. Gabus, Kab. Pati yang terkena musibah banjir. Hal ini dilakukan sebagai wujud empati dan kepedulian Polres Pati kepada masyarakat yang terkena musibah banjir.

BERITA

Di Pati Kasus Ini yang Paling Mendominasi

Jumlah tindak pidana di Kabupaten Pati, Jawa Tengah masih didominasi kasus penganiayaan. Periode 24 April hingga 22 Mei 2020 saja tercatat ada 13 kasus penganiayaan di wilayah hukum Polres Pati.

Kapolres Pati, AKBP Arie Prasetya Syafa’at mengatakan, selama operasi ketupat candi tahun ini secara kumulatif, ada sebanyak 52 kasus tindak pidana. Dari total tersebut kasus penganiayaan menduduki urutan pertama dengan 13 kasus.

BERITA

Tertibkan Pelanggar Protokol Kesehatan, Begini Aksi Srikandi Polres Pati

Polres Pati - Dipimpin Srikandi Polres Pati Kabag Sumda Kompol Rohana Sulistyaningrum didampingi Kasat Sabhara AKP Endah Setianingsih dan Pamemwas AKP Pujiati, menggelar Operasi yustisi digelar Café dan tempat-tempat nongkrong di sepanjang Jalan Dr. Susanto, Jalan Penjawi, Jalan Panglima Sudirman, jalan Agil kusumadya dan Jalan A. Yani Pati, dengan melibatkan personel Kodim 0718/Pati dan Satpol PP Kab. Pati, Sabtu Malam (26/09/2020).

Berlangganan BERITA
logo polres pati