Lompat ke isi utama

Satlantas Polresta Pati Sosialisasi Ops Patuh Candi 2024 kepada Karyawan Nasmoco

Polresta Pati - Polda Jateng - Sat Lantas Polresta Pati telah melaksanakan Dikmas Lantas Himbauan Tertib Berlalu Lintas Kepada Karyawan PT. Nasmoco Pati Dalam Rangka Ops Patuh Candi 2024 bertempat di Kantor Nasmoco jalan Pati - Juwana. Rabu (24/07/2024) pagi. 

Dalam kegiatan tersebut Satlantas Polresta Pati memberikan himbauan tentang Keselamatan berlalu lintas, Memberikan kuis berhadiah berupa Voucher belanja gratis di Indomaret yang di sediakan dari Kasat Lantas Polresta Pati Kompol Asfauri dan pesan-pesan terkait etika tertib berlalu lintas kepada para karyawan Nasmoco Pati.

"Memberikan himbauan kepada karyawan Nasmoco Cabang Pati untuk senantiasa mentaati peraturan lalu lintas serta Mengingatkan kepada karyawan tentang 3 SIAP sebelum berkendara dijalan raya", Kata Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama melalui Kasat Lantas Kompol Asfauri. 

Kasat Lantas menjelaskan tentang 3 SIAP sebelum berkendara dijalan raya, yang diantaranya Siap Diri, (siap secara fisik, siap secara rohani, Menggunakan helm SNI, SIM, Jaket, Sarung tangan, sepatu & perlengkapan lainnya). 

Siap Kendaraan Bermotor, (periksa & pastikan komponen utama dalam kondisi baik ban, surat kendaraan, rem serta kelistrikan, periksa kondisi & kecukupan pada komponen penunjang seperti tekanan angin, oli serta bbm, periksa kendaraan secara memutar) dan Siap menaati peraturan lalu lintas.

(Humas Resta Pati)

Tambah komentar baru

Plain text

  • Tidak ada tag HTML yang diperbolehkan.
  • Baris dan paragraf baru akan dibuat otomatis.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.
logo polres pati