Lompat ke isi utama
BERITA

Irjen Pol Ahmad Luthfi buka Lomba Voli HKGB; Bhayangkari Mendukung Tugas Polri

Kota Semarang-Polda Jateng|Kapolda Jateng Irjen. Pol Ahmad Luthfi membuka pertandingan bola voli Bhayangkari Piala Kapolda di GOR Prof. Kamiso Kampus Unnes Semarang, Kota Semarang, Senin (8/7/2024). Kompetisi olahraga ini dalam rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-72, berlangsung 2 (Dua) hari mulai hari ini, Senin, 8 Juli 2024 dan berakhir besok yang diikuti 8 tim dari perwakilan Cabang Bhayangkari se-Jateng.

Pembukaan kegiatan dihadiri para PJU Polda Jateng, Pengurus Bhayangkari, Ketua-ketua Cabang Bhayangkari, pimpinan Rektor dan para Dekan Unnes Semarang. 

BERITA

Wakapolri Komjen Pol Agus Andrianto Baksos Bersama Squad Nusantara

Kota Semarang-Polda Jateng | Wakapolri Komjen pol  Drs. Agus Andrianto, S.H., M.H. menegaskan ormas bukan untuk menakuti masyarakat maupun melakukan aksi kejahatan.

Hal ini dikemukakan Wakapolri saat menghadiri kegiatan Deklarasi Squad Nusantara Semarang di PRPP Semarang, Minggu(7/7/2024).

"Jadilah organisasi yang menjadi solusi atas permasalahan masyarakat," ujar Komjen pol Agus.

Komjen Pol Agus  juga menyebutkan bahwa Squad nusantara itu artinya penjaga nusantara jadi harus bisa bekerjasama dengan Kepolisian di daerah.

BERITA

Ribuan Paket Sembako Di Bagi Irjen Pol Ahmad Luthfi Dalam Acara Trabas Kamtibmas dan Baksos Di Cilacap

 Polda Jateng - Kab. Cilacap |Irjen Pol Ahmad Luthfi kembali mengunjungi Kab. Cilacap dalam rangka kegiatan Bakti Sosial di Lap. Pesanggrahan dan Trabas Kamtibmas di Quary Anugerah Bumi Cilacap (ABC) Desa Bulupayung Kec. Kesugihan, Kab. Cilacap. Minggu, (7/7/2024) pagi. Dua kegiatan tersebut digelar sebagai bentuk sinergi Polda Jateng dengan seluruh lapisan masyarakat dan pemerintah daerah guna memperingati Hari Bhayangkara ke-78 tingkat Polda Jateng. 

BERITA

Irjen Pol Ahmad Luthfi; Baksos Alumni Akabri 1989, Menjadi Inspirasi Generasi Berikutnya

Polda Jateng- Kabupaten Grobogan| Alumni Taruna Akabri lulusan 1989 (Altar 89), yang terdiri dari Akmil, AAL, AAU, dan Akpol, mengadakan Baksos di Ponpes Mazroatul Huda, Bugel, Godong, Grobogan pada Sabtu, (6/7/2024). Acara ini dihadiri oleh KASAL Laksamana TNI Muhammad Ali, Wakapolri Komjen Agus Adrianto, Waka Staf Angkatan Udara Marsekal Madya TNI Adyawan Martono, Ketua Altar 89 Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah, para ketua angkatan alumni dari TNI AD, AL, AU, dan Kepolisian, serta Forkopimda Grobogan dan Forkopimda Demak

BERITA

Irjen Pol Ahmad Luthfi Sebut Diperpanjangnya Jabatan Kades Harus Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat

Polda Jateng - Kabupaten Brebes | Kita harus memperkuat basis Desa sebagai alat pembangunan Nasional, tersebut di ungkap Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi saat hadiri peringatan satu dasawarsa UU Desa dan tasyakuran UU No.3 Tahun 2024 atas perubahan kedua UU No.6 Tahun 2014 yang diselenggarakan di Convention Hall Grand Dian Hotel, Kec. Bumiayu, Kab. Brebes pada Sabtu, (6/7/2024).
 
Dalam sambutannya, Kapolda Jateng mengingatkan pentingnya peran Kepala Desa dalam menjaga stabilitas dan ketertiban di wilayah mereka. 

BERITA

Irjen Pol Ahmad Luthfi Ajak Perkumpulan FuQing Semarang Bersama Sama Memakmurkan Daerah

Polda Jateng-Kota Semarang |Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi hadiri acara Ramah Tamah Malam Pertemuan Perkumpulan FuQing Semarang Indonesia. Acara ini berlangsung di Ballroom Pertemuan Fuqing, Jl. Gajah Raya Kota Semarang pada Jumat, (5/7/2024) malam.

Dalam sambutannya, Kapolda Jateng mengapresiasi undangan yang disampaikan oleh Ketua Perkumpulan FuQing Semarang sekaligus bangga atas kebersamaan yang ditunjukkan oleh perkumpulan ini.

Berlangganan BERITA
logo polres pati