Polres Pati Dalami Kasus Penemuan Bayi di Tepi Sungai
Polres Pati - Warga Desa Sumur, Kecamatan Cluwak mendadak geger menyusul ditemukannya bayi berjenis kelamin laki-laki di pinggir sungai yang melintas di desa tersebut, Sabtu (18/9/2021) sekitar jam 09.30 WIB.
Bayi berjenis kelamin laki-laki tersebut ditemukan di pinggir sungai, dengan kondisi terbungkus kain dibawah pohon rembulung. Menurut Kapolsek Cluwak AKP Tri Gunarso, bayi itu kali pertama ditemukan petani Tolip dan Supeno, warga setempat yang hendak membersihkan badan usai membajak sawah.
Komentar Berita